Di Balik Khasiat Buah Naga


Di Balik Khasiat Buah Naga, Buah naga yang dalam bahasa ilmiah di kenal dengan sebutan hylocereus polyrhizus ini adalah sebuah buah yang berasal dari Mexico dan banyak tumbuh di daerah amerika selatan. Buah yang memiliki pohon mirip dengan tumbuhan kaktus ini memiliki berbagai macam variasi warna, diantaranya yaitu : Merah, Putih dan kuning.

Manfaat Buah Naga
Gambar Buah Naga
Sobat Netter Bang Rizal, buah naga hampir memiliki rasa seperti buah semangka atau buah pir yang tentunya manis dan dipercaya jika sering dikonsumsi buah ini akan meningkatkan metabolisme tubuh, memperkuat daya ingat dan sebagai antioksiden yang sangat baik bagi tubuh.

Buah naga banyak tumbuh di daerah beriklim tropis, subtropis bahkan daerah beriklim kering, selain beberapa manfaat yang disebutkan diatas, buah naga ini juga dapat berkhasiat mentralkan racun dalam tubuh dan mengikat logam berat.

Vitamin yang dikandung dalam buah naga ini sangat tinggi, ciri khas buah naga ini adalah buahnya berbentuk bulat dan bersisik seperti nanas namun tidak begitu tajam sisiknya dan berwarna kemerahan pada kulitnya.

Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan dari si buah naga tersebut, antara lain yaitu :

Buah Naga Sebagai Sumber Vitamin.
Buah Naga mengandung beberapa vitamin yang bermanfaat, antara lain :

Vitamin B1 dan B2 yang bermanfaat menambah nafsu makan dan metabolisme tubuh.
Vitamin B3 yang berfungsi sebagai menyembuhkan penyakit asma dan menurunkan tekanan darah tinggi
Vitamin C, yang meningkatkan kekebalan tubuh dan membantu penyembuhan luka memar.
Buah Naga mampu menetralkan racun dalam darah.
Buah Naga dapat mencegah Penyakit Diabetes Militus karena buah naga mengandung serat yang tinggi.
Buah naga sebagai penyeimbang gula darah.


Demikianlah tadi beberapa manfaat Buah naga, semoga artikel kesehatan kali ini dapat menginspirasi sobat semuanya untuk banyak mengkonsumsi buah-buahan yang bermanfaat seperti buah naga dan tentunya menginspirasi kita semua agar selalu hidup sehat. semoga bermanfaat.

Contoh Ucapan Tahun Baru 2013

Contoh Ucapan Tahun Baru 2013, Sobat Netter tidak terasa sebentar lagi tahun 2012 akan segera meninggalkan kita dan berganti dengan tahun 2013 yang telah siap menyambut kita, dan doa Bang Rizal bagi sobat semuanya, semoga di tahun 2013 nanti kita semuanya akan mendapatkan lebih kebahagian yang kita peroleh di tahun 2012, amin.

Contoh Ucapan Tahun Baru 2013

Berbicara tentang Tahun baru 2013, kali ini saya akan update tentang ucapan selamat tahun baru 2013, dan tak lupa sebelumnya Bang Rizal ucapkan selamat tahun baru 2013 kepada sobat semuanya.

Berikut ini adalah kumpulan ucapan selamat tahun baru 2013 :

Matahari menyelinap dibalik bukit,
sembunyikan kenangan hidup,
menyimpan lembaran usang, menyambut hari-hari muda,
sebentar lagi ‘kan menjelang.
Selamat datang sms tahun baru 2013,
harapan baru dan perubahan.

Masa lalu adalah sejarah,
hari ini adalah goresan,
hari esok adalah harapan.
Selamat datang sms tahun baru 2013.
Seiring dengan perginya kenangan, menyambut harapan.
Selamat tinggal kenangan, selamat datang harapan.

Selamat tahun baru 2013
Semoga selalu dapat temen baru
Rejeki baru
Tapi bukan istri dan pacar baru!

JIWA akan sepi tanpa TEMAN.
HATI akan mati tanpa IMAN.
HARI ini adalah KENYATAAN,
SEMALAM adalah KENANGAN,
ESOK adalah IMPIAN.
Sucikan HATI,
Jernihkan PIKIRAN.
Sambutlah Tahun Baru 2013

Demikianlah tadi beberapa contoh ucapan selamat tahun baru 2013, semoga bermanfaat bagi sobat semuanya, dan sekali lagi Bang Rizal mengucapkan selamat tahun baru 2013, semoga segala harapan sobat akan terwujud menjadi kenyataan di tahun 2013 nanti. :)

Istilah-Istilah Dalam Forex


Istilah-Istilah Dalam Forex, Setelah kemarin saya posting tentang Apa itu Forex dan Analisa Teknikal juga Fundamental, sebelum memulai bisnis ini secara benar, sebaiknya anda mengenal dan memahami beberapa istilah yang digunakan pada Forex Online Trading. dan pada kesempatan kali ini Bang Rizal akan mencoba paparkan tentang apa saja istilah didalam forex beserta pengertianya.

Forex
Sebenarnya ada banyak sekali istilah didalam Forex, tetapi kali ini saya akan mencoba berbagi pengetahuan kepada anda semuanya beberapa istilah penting yang harus anda ketahui didalam Forex, antara lain yaitu :

Major and Minor Currencies
Delapan jenis mata uang yang paling sering diperdagangkan yaitu : USD, EUR, JPY, GBP, CHF, CAD, NZD dan AUD sering dikenal sebagai mata uang utama(Major). Sedangkan mata uang lain diluar itu, disebut sebagai mata uang kecil(Minor).

Anda bisa mengabaikan mata uang kecil. Kebanyakan pada segala macam tulisan(artikel, analisa, prediksi, dsb) tentang forex akan hanya mengulas di mata uang favorit (USD, EUR, JPY, GBP, dan CHF), mengapa karena mata uang tersebut paling likuid, seksi, serta ramai di pasaran perdagangan forex.

Base Currency
Base currency = Mata uang dasar, adalah mata uang pertama dalam pasangan mata uang. Dalam penulisan mata uang dasar selalu ditulis di sebelah kiri tanda '/'. Sebagai contoh: USD/CHF, USD = mata uang dasar.
Sebagai contoh, jika harga USD/CHF saat ini adalah 1,6300, maka ini berarti satu CHF bernilai sebesar 1.6300 USD. Hal ini menunjukkan berapa banyak mata uang dasar yang diukur terhadap nilai mata uang kedua.

Quote Currency
Quote Currency = Mata uang kedua(Counter/Quote), merupakan mata uang kedua dalam pasangan mata uang. Sebagai contoh, USD/CHF, USD = Base Currency, CHF = Quote Currency.

Pip
Pip adalah harga satuan unit terkecil dari mata uang apapun. Hampir semua pasangan mata uang memiliki lima digit angka. Dengan 1 digit pertama adalah angka pokok diikuti 4 digit angka pecahan(dibelakang koma). Sebagai contoh EUR / USD sama dengan 1.2420 dalam hal ini, satu pip sama dengan perubahan terkecil pada desimal keempat yaitu 0.0001, jadi jika pada pair dimana terdapat USD, maka satu pip selalu sama dengan 1/100 sen. Namun ada satu pengecualian saja yaitu pada USD/JPY, disini 1 pip bernilai 0.01$

Bid Price
Bid price = harga penawaran, adalah harga di mana pasar siap untuk membeli pasangan mata uang tertentu. Atau dengan kata lain bagi kita/trader adalah harga dimana kita dapat menjual.
Misalnya, saat ini tertampil harga GBP/USD 1.8800 / 1.8803, maka 1.8800 = bid price dan 1.8803 = ask price. Jika saat ini anda berniat menjual GBP maka nilainya adalah 1.8800

Ask Price
Ask price = harga penawaran, kebalikan dari bid price, maka ini berarti adalah harga dimana pasar siap untuk menjual mata uang tertentu, Atau bagi kita(trader) adalah harga dimana kita dapat membeli.
Seperti contoh diatas GBP/USD 1.8800 / 1.8803, maka 1.8803 = ask price, jika Anda berniat membeli GBP maka harganya adalah 1.8803

Spread
Spread adalah selisih antara bid dan ask price. Harga bid selalu dan umumnya lebih kecil dari ask price. Mengikut contoh diatas GBP/USD 1.8800 / 1.8803, ini berarti spread adalah 3 pip.

Quote
Quote bisa dikatakan sebagai format penulisan yang umum di forex(baku) untuk menginformasikan pergerakan harga suatu pair tertentu. Formatnya adalah sebagi berikut
Base currency / Second currency Bid price / Ask price
sebagai contoh : GBP/USD 1.7750/1.7753, USD/JPY 84.90/84.94

Cross Currency
Mata uang cross adalah pair/pasangan mata uang di mana mata uang US tidak ada didalamnya. Sebagai contoh EUR/GBP, GBP/JPY. Semisal Anda membeli EUR/GBP = buy EUR/USD dan sell GBP/USD. Pada umumnya pair Cross sering membawa biaya transaksi yang lebih tinggi.

Margin
Margin adalah dana/saldo yg wajib tersedia, yg nantinya akan disisihkan oleh broker setiap kali Anda membuka/melakukan order baru. Berapakah besarnya margin? ini akan bergantung dari besarnya kontrak, leverage, lot. Sebagai contoh, katakanlah Anda membuka rekening mini dengan leverage 200:1 atau 0,5%. Dimana satu mini lot sama dengan $10.000. Jika Anda membuka transaksi sebesar satu lot, maka margin adalah $50 ($ 10.000 x 0,5% = $50).

Leverage
Leverage adalah kemampuan untuk mengendalikan/bertransaksi dengan jumlah dollar yang besar dengan menggunakan jumlah modal yg relatif kecil. Dengan ratio yang biasa broker berikan adalah bervariasi dari 100:1 s/d 400:1

Ilustrasi tentang leverage adalah: Semisal Anda memiliki uang tunai $ 5.000 dalam rekening marjin dengan leverage 100:1, Anda bisa membeli sampai dengan $ 500.000 senilai mata uang. Boleh dikata sekarang ini Anda memiliki $500.000 daya beli.

Dengan daya beli lebih, Anda dapat meningkatkan potensi keuntungan. Tapi sebaliknya ini juga sebanding dengan potensi kerusakan/kerugian yg akan Anda alami.

Margin + Leverage = Kemungkinan Kombinasi Dari Potensi Yang Mematikan
Jadi berhati-hatilah dalam memilih leverage..!!!!

Margin Call
Umumnya trader akan mulai merasa was-was dan takut ketika broker memberitahu bahwa sisa saldo/balance Anda telah mengecil jatuh dibawah tingkat minimum persyaratan, sebagai akibat posisi terbuka telah bergerak melawan Anda.

Apabila posisi yg melawan(kerugian) ini sampai pada ambang batas yg ditentukan, maka broker akan menutup order(bisa sebagian/seluruhnya). Margin call ini dapat dihindari dengan memantau secara intensif saldo akun Anda. Atau dengan menggunakan perintah/fasilitas stop-loss pada setiap order untuk membatasi resiko kerugian.

Demikianlah tadi beberapa istilah didalam Forex Online Trading, semoga bermanfaat bagi anda semuanya..

Daftar Urutan AntiVirus Terbaik 2013


Daftar Urutan AntiVirus Terbaik 2013, Sobat Netter Bang Rizal, beberapa waktu yang lalu Bang Rizal Sempat memposting Daftar Urutan AntiVirus 2012, dan kali ini setelah Bang Rizal survey melalui beberapa Survey di beberapa forum juga ulasan di Internet, saya akan memberikan Daftar Urutan AntiVirus Terbaik 2013.

Bitdefender Antivirus

Di Penghujung Tahun 2012 ini yang digadang-gadang sebagai hari akhir zaman oleh suku maya dan tidak terbukti kemaren maka akan berikut ini adalah urutan daftar AntiVirus Terbaik 2013, antara lain yaitu :

Peringkat AntiVirus Terbaik 2013

1. BitDefender Antivirus Plus
2. Kaspersky Anti-virus
3. Norton AntiVirus
4. F-Secure Anti-virus
5. BullGuard Antivirus
6. AVG Anti-virus
7. VIPRE Antivirus
8. G Data Antivirus
9. Webroot Secure Anywhere Antivirus
10. Avast! Pro Antivirus

Itu tadi adalah urutanya sobat, dan pada urutan pertama ternyata masih di pegang oleh Bitdefender AntiVirus Plus, bagaimana sobat? mungkin kita tidak akan pernah melupakan memasang AntiVirus pada Laptop/PC kita, mengingat pentingnya peranan AntiVirus Dalam menjaga keamanan data-data kita di Laptop/PC kita.

Sekian dulu artikel dari Bang Rizal tentang review Daftar Urutan AntiVirus Terbaik 2013, semoga bermanfaat dalam menjadi acuan bagi sobat semuanya dalam memilih AntiVirus Terbaik untuk tahun 2013. Dan Jika anda menyukai artikel Blog saya ini, maka anda dapat mendapatkan Update melalui facebook secara berkala dengan like fanspage saya di Facebook, dan tidak lupa sebuah komentar berupa saran dan kritik yang membangun sangat Bang Rizal harapkan demi mengembangkan blog ini, Terima Kasih.

Analisa Teknikal Dan Fundamental Pada Forex




Analisa Teknikal Dan Fundamental Pada Forex, Beberapa waktu yang lalu saya sempat posting artikel tentang Pengertian Bisnis Online Forex. Didalam bermain forex, kemampuan menganalisa pergerakan mata uang adalah suatu keharusan yang harus anda lakukan agar anda mendapatkan profit yang berlimpah, oleh karena itu sebuah analisa adalah hal yang sangat menentukan keberhasilan anda dalam berbisnis forex ini.

Analisa Teknikal Forex
Analisa Forex
Didalam forex, ada 2 (dua) jenis kategori yang di gunakan untuk menganalisa pergerakan suatu mata uang. Kedua jenis/macam analisa tersebut adalah :

Analisa Fundamental
Analisa fundamental adalah analisa dari hasil berita yang nantinya akan berpengaruh terhadap pergerakan mata uang tersebut. Berita ekonomi, kebijakan pemerintah dan respon pasar terhadap berita tersebut lah yang akan digunakan untuk menentukan transaksi pada forex, apakan mau melakukan buy atau sell. Berita tersebut bisa kita dapat melalui televisi maupun media online.

Analisa Teknikal
Ada yang berpendapat bahwa setelah melakukan analisa fundamental, kita juga harus melakukan analisa secara teknikal supaya hasilnya bisa maksimal. Analisa teknikal adalah analisa yang dipelajari melalui pergerakan grafik pada masa sebelumnya, dengan begitu kita bisa memprediksi pergerakan yang akan datang. Yang perlu diketahui, kedua analisa tersebut tidak bisa 100% benar.

Baiklah sobat semuanya, demikianlah artikel dari Bang Rizal pada kesempatan kali ini tentang Analisa Teknikal dan Analisa Fundamental pada Forex, bagi anda yang tertarik dengan bisnis online ini sekiranya harus membiasakan diri dengan kedua analisa diatas dan tentunya dengan terus berlatih agar anda nantinya handal menjadi seorang master trader. semoga bermanfaat..!!


Cara Membuat Gangnam Style Emocation Di Facebook

Cara Membuat Gangnam Style Emocation Di Facebook, Sobat Netter juga pasti sudah sangat familia dengan Gangnam Style, Sebuah lagu milik penyanyi Korea (PSY) tersebut meledak dan menjadi perbincangan publik baik di Internet, Media Informasi lainya dan bahkan dalam sehari-hari menjadi sebuah topik yang menarik untuk dibicarakan, tidak hanya menjadi bahan yang menarik untuk diperbincangkan tetapi banyak diantaranya yang menirukan gaya Gangnam Style.

Gangnam Style Emocation
Gangnam Style Emocation
Pada saat pertama kali melihat video Gangnam Style tersebut saya sendiri tertawa terbahak-bahak karena memang video ini memberikan hiburan yang sangat menarik dan lucu. dan saat ini Official Video Gangnam Style di Youtube.com pada saat artikel ini dibuat telah dilihat oleh orang-orang sebanyak : 1,049,214,264. sungguh sebuah video klip dengan prestasi yang mengejutkan dengan mendapat pengunjung di youtube sebanyak itu, dan saya yakin dari hari ke hari video ini akan tetap mendapatkan bertambahnya pengunjung karena memang video tersebut sangat menghibur.

Berkaitan dengan Gangnam Style, kali ini Bang Rizal akan berbagi cara membuat Emocation Gangnam Style di Facebook, hehe sangat lucu bukan? dan langsung saja berikut ini adalah langkah-langkah dalam membuat Emocation Gangnam Style di Facebook.

Cara Membuat Gangnam Style Emocation Di Facebook sangat mudah, yang perlu sobat lakukan hanyalah mengkopi kode di bawah ini ke kotak obrolan atau chatting sobat dan kirimkan ke teman Facebook sobat semuanya, Kodenya yaitu :

[[490550790968952]] [[490550800968951]] [[490550807635617]]
[[490550820968949]] [[490550837635614]] [[490550847635613]]
[[490550857635612]] [[490550867635611]] [[490550877635610]]
[[490550884302276]] [[490550894302275]] [[490550900968941]]
[[490550914302273]] [[490550924302272]] [[490550937635604]]
[[490550947635603]] [[490550954302269]] [[490550967635601]]
berikut ini adalah screenshot gambar Emocation Gangnam Style yang saya kirimkan ke teman saya di facebook :

Emocation Gangnam Style

Saya rasa cukup sekian saja tadi Cara Membuat Emocation Gangnam Style di Facebook, jika anda menyukai artikel-artikel saya silahkan like Fanspage saya di facebook untuk mendapatkan Update artikel blog saya ini secara berkala melalui Facebook. semoga artikel tadi bermanfaat bagi anda semuanya.

Sebagai bonus berikut ini adalah video Gangnam Style di Youtube.com :

Pengertian Software Dan Jenisnya


Pengertian Software Dan Jenisnya, Dalam dunia informatika modern seperti saat ini pasti kita sering mendengar kata software. Ada yang tau apa software itu? Bisa dikatakan jika software ini sangat penting sekali untuk Komputer kita. Dan pada kesempatan kali ini Bang Rizal akan membahas seputar software, pengertian software dan jenis-jenisnya.

Software disebut juga sebagai perangkat lunak, maka sifatnya pun berbeda dengan hardware atau perangkat keras, jika perangkat keras adalah komponen yang nyata yang dapat dilihat dan disentuh oleh secara langsung oleh manusia, maka software atau Perangkat lunak tidak dapat disentuh dan dilihat secara fisik, software memang tidak tampak secara fisik dan tidak berwujud benda namun  bisa dioperasikan dan menunjang sebagai kinerja suatu PC dan hardware didalamnya.

Gambar Software
Contoh Software
Pengertian Software komputer yaitu sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer, data elektronik yang disimpan oleh komputer itu dapat berupa program atau instruksi yang akan menjalankan suatu perintah. Melalui sofware atau perangkat lunak inilah suatu komputer dapat menjalankan suatu perintah

Jenis-jenis Software
Software atau perangkat lunak komputer berdasarkan distribusinya dibedakan menjadi beberapa macam, yaitu software berbayar, software gratis atau free (Freeware, free software, shareware, adware) .

Software Berbayar
Software berbayar merupakan perangkat lunak yang didistribusikan untuk tujuan komersil, setiap pengguna yang ingin menggunakan atau mendapatkan software tersebut dengan cara membeli atau membayar pada pihak yang mendistribusikannya.

pengguna yang menggunakan software berbayar umumnya tidak diijinkan untuk menyebarluaskan software tersebut secara bebas tanpa ijin ada penerbitnya. contoh software berbayar ini misalnya adalah sistem microsoft windows, microsoft office, adobe photo shop, dan lain-lain.

Freeware
Freeware atau perangkat lunak gratis adalah perangkat lunak komputer berhak cipta yang gratis digunakan tanpa batasan waktu, berbeda dari shareware yang mewajibkan penggunanya membayar (misalnya setelah jangka waktu percobaan tertentu atau untuk memperoleh fungsi tambahan).

Para pengembang perangkat gratis seringkali membuat perangkat gratis freeware “untuk disumbangkan kepada komunitas”, namun juga tetap ingin mempertahankan hak mereka sebagai pengembang dan memiliki kontrol terhadap pengembangan selanjutnya.

Freeware juga didefinisikan sebagai program apapun yang didistribusikan gratis, tanpa biaya tambahan. Sebuah contoh utama adalah suite browser dan mail client dan Mozilla News, juga didistribusikan di bawah GPL (Free Software).

Free Software
Free Software lebih mengarah kepada bebas penggunaan tetapi tidak harus gratis. Pada kenyataannya, namanya adalah karena bebas untuk mencoba perangkat lunak sumber terbuka (Open Source) dan di sanalah letak inti dari kebebasan : program-program di bawah GPL, sekali diperoleh dapat digunakan, disalin, dimodifikasi dan didistribusikan secara bebas.

Jadi free software tidak mengarah kepada gratis pembelian tetapi penggunaan dan distribusi. Begitu keluar dari lisensi kita dapat menemukan berbagai cara untuk mendistribusikan perangkat lunak, termasuk freeware, shareware atau Adware. Klasifikasi ini mempengaruhi cara di mana program dipasarkan, dan independen dari lisensi perangkat lunak mana mereka berasal.

Perbedaan yang nyata antara Free Software dan Freeware. Konflik muncul dalam arti kata free dalam bahasa Inggris, yang berarti keduanya bebas dan gratis. Oleh karena itu, dan seperti yang disebutkan sebelumnya, Free Software tidak perlu bebas, sama seperti Freeware tidak harus gratis.

Shareware
Shareware juga bebas tetapi lebih dibatasi untuk waktu tertentu. Shareware adalah program terbatas didistribusikan baik sebagai demonstrasi atau versi evaluasi dengan fitur atau fungsi yang terbatas atau dengan menggunakan batas waktu yang ditetapkan (misalnya 30 hari) . Dengan demikian, memberikan pengguna kesempatan untuk menguji produk sebelum membeli dan kemudian membeli versi lengkap dari program.

Sebuah contoh yang sangat jelas dari tipe ini adalah perangkat lunak antivirus, perusahaan-perusahaan ini biasanya memudahkan pelepasan produk evaluasi yang hanya berlaku untuk jumlah hari tertentu. Setelah melewati maksimum, program akan berhenti bekerja dan Anda perlu membeli produk jika Anda ingin tetap menggunakannya.

Kita juga dapat menemukan perangkat lunak bebas sepenuhnya, namun termasuk dalam program periklanan, distribusi jenis ini disebut Adware. Sebuah contoh yang jelas adalah program Messenger dari Microsoft yang memungkinkan penggunaan perangkat lunak bebas dalam pertukaran untuk masuk dengan cara iklan banner.

Demikianlah tadi artikel penjelasan tentang pengertian software dan beberapa jenisnya, semoga artikel tadi dapat menambah pengetahuan dan wawasan kita mengenai software.

Setting GPRS XL


Setting GPRS XL, Sobat Netter Bang Rizal yang ganteng-ganteng juga cantik-cantik, pada beberapa waktu yang lalu tentu kita sempat mendengar kabar bahwa operator Cellular XL sempat mengklarifikasikan diri sebagai rumahnya android. ini merupakan salah satu pembuktian bahwa tekhnologi ponsel berkembang tidak hanya untuk sebatas SMS juga Telepon saja tetapi saat ini Handphone canggih sekelas android sudah dapat digunakan untuk internet, email, game juga dengan kapasitas yang lainya.

Logo XL
Dan bisa dipastikan bahwa layanan mobile internet saat ini pun telah memiliki banyak pengguna yang hampir melampaui kapasitas pengguna Internet melalui Laptop/Personal Computer. dan berbicara tentang Operator cellular XL pada kesempatan kali ini saya akan membongkar cara jitu setting GPRS XL.

Untuk Setting Internet XL atau cara setting GPRS XL, bagi anda yang telah memiliki handphone yang telah didukung dengan layanan OTA (Over The Air), maka anda dapat melakukan aktivasi layanan Setting GPRS/MMS dengan cara mengirimkan sms ke 9667 dengan format sebagai berikut :

Untuk Setting GPRS XL : "GPRS(spasi)Type Handphone" kirim ke 9667
Untuk Setting MMS XL : "MMS(Spasi)Type Handphone" Kirim Ke 9667
Contoh : format ditulis tanpa tanda kutip (").

Cara setting GPRS XL lainya, anda dapat melakukan setting GPRS secara manual pada Handphone anda, tetntunya dengan masuk pada menu pengaturan koneksi dan isikan datanya sebagai berikut :

Untuk Setting GPRS XL Manual

  • Connection Name: XL-GPRS
  • Data Bearer: GPRS
  • Access Point Name: www.xlgprs.net
  • Username: xlgprs
  • Prompt Password: No
  • Password: proxl
  • Authentication: Normal
  • Homepage: http://wap.xl.co.id
  • Connection Security: Off
  • Session Mode: Permanent
  • IP Address: Automatic
  • Proxy Server Address: 202.152.240.050
  • Proxy Port Number: 8080

 Untuk Setting MMS XL Manual
  • Connection Name: XL-MMS
  • Data Bearer: GPRS
  • Access Point Name: www.xlmms.net
  • Username: xlgprs
  • Prompt Password: No
  • Password: proxl
  • Authentication: Normal
  • Homepage: http://mmc.xl.net.id/servlets/mms
  • Connection Security: Off
  • Session Mode: Permanent
  • IP Address: Automatic
  • Proxy Server Address: 202.152.240.050
  • Proxy Port Number: 8080


Demikianlah tadi cara setting GPRS XL yang dapat saya jelaskan melalui tulisan singkat saya ini dan semoga bermanfaat bagi anda semuanya. Selamat Mencoba..!!!

Bank Mandiri, Solusi Keinginan Anda

Apapun keinginan Anda, Bank Mandiri Saja, Anda sudah tentu tidak asing lagi ketika mendengar nama Bank Mandiri, Bank Mandiri yang didirikan tepatnya pada tanggal 02 Oktober 1998 di Indonesia tersebut telah memiliki ribuan nasabah dan menjadikan Bank Mandiri sebagai sebuah Bank terbesar di Indonesia. bahkan Bank Mandiri ini telah banyak mendapatkan berbagai penghargaan perbankan. Bank Mandiri pun selalu berusaha keras menciptakan tim manajemen yang kuat serta profesional berdasarkan prinsip-prinsip Good Corporate Governance yang diakui secara Internasional.

Logo Bank Mandiri

Sebagai sebuah perusahaan perbankan, Bank Mandiri beserta lebih dari 21.000 karyawananya dan lebih dari 1000 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia, Bank Mandiri selalu bertekad memberikan layanan yang optimal dan terbaik kepada nasabah dan memberikan solusi keuangan dalam investasi dan produk syariah, serta bancassurance untuk nasabah korporat, komersial, small business dan micro business selain nasabah individual Bank mandiri. Selain itu sudah tentu Bank Mandiri adalah sebuah Bank yang profesional yang selalu mengedepankan layanan perbankan dengan teknologi terkini dan tentunya dengan terus berinovasi.

Untuk menikmati kemudahan dan kenyamanan layanan Mandiri Tabungan yang ditawarkan oleh Bank Mandiri, anda hanya membutuhkan setoran awal dengan nilai Rp. 500.000 maka anda telah memperoleh layanan Mandiri Tabungan berupa pembukaan rekening, layanan ATM atau berupa layanan kartu debit berlogo VISA yang dapat digunakan didalam negeri maupun diluar negeri pada 8.996 ATM Mandiri, 26.000 ATM Bersama, 23.602 ATM LINK, 31.700 ATM Prima maupun 1.700.000 ATM berlogo VISA di seluruh dunia, dan penyetoran maupun penarikan tabungan pun dapat anda lakukan pada seluruh cabang Bank Mandiri.

Bank Mandiri pun memberikan sebuah layanan Mandiri Kartu Kredit, yaitu fasilitas kartu dari Tabungan Mandiri/Giro Rupiah Perorangan yang memberikan Anda keuntungan dan keleluasaan penggunaan seperti kartu kredit. Sehingga anda sebagai nasabah/konsumen tidak perlu lagi repot membawa berbagai macam kartu untuk sekedar tarik tunai, ataupun membayar tagihan dan berbelanja.

Maka itu segera manfaatkan layanan Mandiri Kartu kredit ini, Sebuah kartu istimewa serbaguna yang dapat anda fungsikan sebagai kartu ATM sekaligus kartu Debit. Bersama Kartu Mandiri Kredit, Anda akan dapat menikmati kemudahan dalam bertransaksi setiap saat dan dimanapun anda berada dalam menemani setiap ativitas Anda dan keinginan anda.

Selain Mandiri Tabungan, anda juga bisa memperoleh Mandiri Tabungan Rencana, yaitu sebuah fasilitas menabung uang anda dengan mendapatkan perlindungan asuransi gratis, dalam arti dimana premi asuransi tersebut dibayar oleh pihak Bank mandiri, dan banyak sekali tentunya keuntungan yang dapat diterima oleh nasabah dari fasilitas Mandiri Tabungan Rencana ini.

Berbagai macam fasilitas perbankan pun ditawarkan oleh Bank mandiri kepada nasabah guna memenuhi segala kebutuhan ataupun keinginan nasabah dalam masalah perbankan. Fasilitas yang ditawarkan pun sangat beragam, seperti program Mandiri KTA, yaitu sebuah fasilitas yang ditawarkan oleh Bank Mandiri berupa fasilitas kredit untuk memenuhi berbagai kebutuhan Anda dengan mudah dan tanpa membutuhkan agunan.

Didalam pengajuan fasilitas Mandiri KTA ini pun dapat dilakukan dengan proses mudah, cepat dan tentunya tanpa agunan, bahkan limit kredit yang ditawarkan pun mencapai Rp. 200.000.000 dalam jangka waktu hingga 60 Bulan, selain dengan cicilan yang ringan, nasabah yang menggunakan fasilitas Mandiri KTA ini pun mendapatkan perlindungan Asuransi Jiwa serta banyaknya fitur pilihan lainya dari Mandiri KTA yang ditawarkan oleh Bank Mandiri sesuai dengan keinginan dan kebutuhan anda.

Selain fasilitas Mandiri KTA tersebut diatas, Bank Mandiri memiliki fasilitas Mandiri KPR yaitu sebuah fasilitas pinjaman yang diberikan kepada nasabah untuk pembelian rumah tinggal/apartemen/ruko/rukan baik melalui developer maupun melalui penjual perorangan. Fasilitas Mandiri KPR ini merupakan suatu bentuk kerjasama antara Bank Mandiri dengan berbagai developer pilihan di seluruh Indonesia menawarkan proses cepat dan mudah, suku bunga yang kompetitif serta jangka waktu angsuran yang ditawarkan mencapai 15 tahun yang didalamnya sudah tersedia program marketing menarik untuk pembelian rumah di proyek developer tersebut dan tentunya juga dengan banyak fitur pilihan lainya yang menarik dan sesuai dengan fasilitas yang anda inginkan pada fasilitas Mandiri KPR ini.

Baiklah sobat sekalian, dari beberapa uraian singkat tentang Bank mandiri diatas maka dapat kita simpulkan bahwa memang Bank Mandiri adalah sebuah Bank Profesional yang selalu memberikan fasilitas kemudahan kepada para nasabahnya, itu terbukti dari berbagai macam fasilitas yang ditawarkan pada wacana diatas tadi, dimana Bank Mandiri selalu berusaha menjadi solusi jawaban yang pas atas semua keinginan anda melalui fasilitas-fasilitas dan layanan dari Bank Mandiri.

Begitu banyaknya fasilitas, kemudahan dan keuntungan layanan yang di tawarkan oleh Bank Mandiri, ini tentunya sangat memberikan solusi terhadap permasalahan finansial kita semua dalam mewujudkan segala keinginan kita. Bagi anda yang ingin segera mewujudkan apapun keinginan anda, sepertinya memang Bank mandiri saja yang paling bisa menjadi solusi bagi keinginan anda tersebut.

Mengenai informasi fasilitas dan layanan yang lebih detail dan lanjut, segera kunjungi Kantor Cabang Bank Mandiri terdekat atau anda dapat mengakses situs resmi Bank Mandiri dengan alamat Url : http://www.bankmandiri.co.id/.

Kiranya cukup sekian dahulu artikel Bang Rizal kali ini tentang Bank Mandiri dalam mewujudkan membangun Indonesia yang Mandiri. Semoga ini menjadikan suatu referensi yang bermanfaat bagi kita semua dalam menemukan pilihan solusi layanan perbankan yang baik. Apapun keinginan anda, Bank Mandiri saja..!! Terima Kasih.

Keuntungan Nge-Blog


Keuntungan Nge-Blog, Sobat Bang Rizal semuanya, pada postingan sebelumnya Bang rizal sempat banyak menyinggung tentang cara membuat blog juga kriteria blog yang disukai google dan yahoo, dan dari penjelasan keduanya tersebut sepertinya kurang lengka apabila kita tidak mengetahui apa saja manfaat yang dapat kita ambil dari sebuah blog.

Keuntungan Nge-Blog

Blogging merupakan sebuah kegiatan menulis yang mengandung banyak manfaat, dan karena itu sampai saat ini Bang Rizal masih aktif melakukan blogging disela-sela kesibukan dalam kehidupan sehari-hari.

Sobat mungkin sudah tidak sabaruntuk melihat apa saja manfaat dalam menjadi blogger atau membuat sebuah blog. baiklah, tak perlu panjang lebar, mari kita simak bersama-sama beberapa keuntungan yang bisa kita dapatkan dalam nge-blog, antara lain yaitu :

1. Media Aktualisasi Diri

Tidak dipungkiri, salah satu kebutuhan manusia adalah (to be recognized) atau untuk di akui kehadirannya, dan untuk di perhatikan. Untuk menunjukan siapa dirinya. Apa yang dipikirkannya, apa yang menjadi perhatianya, apa yang menarik untuknya, apa yang disenanginya, apa yang dibencinya, apa pemikirannya dan apa yang diinginkannya.

Dan blog sebuah media yang mampu memfasilitasi hal tersebut diatas, dan bahkan dalam skala jangkauan yang mendunia. Dengan blog (dan dukungan berbagai web app di world wide web) seseorang kini dapat mengaktualisasikan dirinya dalam berbagai media (text, image, graphic, video, audio, slide presentasi, dll) yang dapat diakses secara mudah oleh ‘semua orang di penjuru dunia yang terhubung ke jaringan internet.


2. Personal Branding

Personal Branding atau self positioning -memposisikan diri anda berdasarkan apa yang dapat anda lakukan, membuat orang teringat akan anda ketika mereka dihadapkan terhadap topik tertentu- adalah sesuatu hal yang sangat vital di dunia modern ini.

Dengan blog dan strategi yang tepat- anda dapat memberitahu semua orang di dunia (yang terhubung ke dalam jaringan internet, tentunya) apa keahlian anda dan apa megapa mereka harus mengontak anda ketika mereka teringat akan satu masalah yang harus di selesaikan.

3. Markas Besar Di Dunia Maya

Begitu banyak tempat bersosialisasi di dunia maya dan sulit untuk memberi tahukan semuanya kepada orang sekaligus. Blog bisa anda jadikan markas besar pusat seluruh aktifitas anda di dunia maya : CV, Online portofolio, link, badge atau widget menuju situs-situs social network yang anda eksisi *halah*: Facebook, Twitter, Plurk, Digg, LintasBerita, LinkedIn, dan masih banyak yang lainya.

4. Media Promosi

Blog ditempatkan di jaringan internet. Dengan strategi yang tepat (SEO+SMM+Other Techniques) anda bisa mendatangkan para pengguna internet ke blog anda dan membuatnya membaca apa yang anda promosikan.

5. Mendapatkan Relasi Baru

Sudah menjadi bawaannya bahwa manusia selalu mencari manusia lain yang memiliki ketertarikan sama. Buat blog tentang topik yang anda minati, dan pengunjung yang memiliki topik yang sama dengan anda pun akan mendatangi anda.

Mereka bisa mengomentari post di blog anda dan bisa membalasnya. Terjadi conversation disana, dan membuka peluang untuk terjadinya hubungan.

Tips : Buat tulisan yang bermanfaat (lebih baik jika menginspirasi) dan letakkan link facebook profile anda. Orang akan berduyun-duyun meng-add anda di facebook. atau sosial media yang lain seperti Google Plus, Twitter dll.

6. Mendapatkan Penghasilan

Nah ini nih menurut saya bagian yang paling seru dalam ngeblog, sudah banyak yang tahu kan? ada dua cara mendapatkan penghasilan dari internet:

Direct Income – Blog anda memang menjadi ‘sumber uang’ anda. Anda update konten dengan entri berkualitas, perbesar tingkat kunjungan visitor ke blog anda, lakukan monetisasi dengan cara mendaftar sebagai publisher pada layanan periklanan online seperti : Google Adsense, Chitika, Amazon, dan sebagainya.

Anda bisa dengan menjual spot banner (tapi sudah tidak terlalu efektif lagi rasanya), Service Pay-Per-Click, Pay-Per-Post, Paid-To-Review, buat review tentang produk yang diafiliasikan, atau mungkin langsung menjual produk di blog anda.

Indirect Income – Blog anda gunakan sebagai media promosi bisnis anda dan diri anda. Visitor datang ke blog, terkesima dengan diri anda dan portofolio anda, dan mereka mengontak anda untuk deal bisnis selanjutnya.

7. Stress Release, Emotion Release

Terkadang kita hanya ingin melampiaskan apa yang kita rasakan. Terkadang kejenuhan dan terkadang kebahagiaan. Lebih mengasyikan lagi jika ada yang merespons apa yang kita rasakan kan? Hey, blog memfasilitasi hal tersebut.

Tapi selalu ingat aturan intinya : Jangan berlebihan. Jangan sampai kasus kehilangan pekerjaan dan kejadian tidak diinginkan lainnya terjadi karena anda berlebihan dalam mengekspresikan diri.

8. Media Memberi, Media Sharing

Terkadang kita hanya ingin berbagi apa yang kita ketahui, berbagi kebaikan, berbagi ilmu atau berbagi pengetahuan. Jika yang anda ingin share kepada orang lain bisa di fasilitasi dengan text, graphic, video, audio, presentasi, dll. Blog bisa memfasilitasi hasrat berbagi anda kepada semua orang.

9. Jurnal Catatan Kehidupan Anda

Catat semua yang anda rasakan dan publikasikan di blog anda. Suatu hari di kehidupan anda kelak, baca kembali apa yang sudah anda tulis. Kebanyakan orang tertawa ketika membaca apa yang mereka tulis dahulu. Kenangan lama bersemi kembali gitu loh :) hehe.. jadi ini semacam diary tapi online gitu..

10. Mendapatkan Feedback Atas Apa Yang Anda Rasakan

Mayoritas blog memiliki fitur komentar di setiap artikelnya. Hal ini memfasilitasi orang untuk memberi respons terhadap apa yang anda tulis. Pendapat orang lain merupakan salah hal yang berharga dalam hidup kan?

11. Public Relation Yang Lebih Humanis

Jika anda bertujuan mempromosikan bisnis atau perusahaan (Coorporate Blogging), Karena salah satu karakteristik blog adalah personal point of view yang menjadikan blog lebih humanis sehingga pengunjung merasa lebih nyaman.

Demikianlah tadi beberapa point manfaat dari sebuah blog ataupun manfaat dan keuntungan nge-blog, semoga dapat menjadikan sebuah pemahaman yang positif bagi kita untuk semakin membudayakan menulis melalui media Blog. semoga bermanfaat bagi anda semuanya. :)

Cara Membuat Blog Mudah Dan Gratis

Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger.Com, Pada era globalisasi ini sepertinya membuat blog bukanlah sebuah hal yang asing lagi, bahkan bagi sebagian orang membuat blog telah menjadi sebuah rutinitas dan pekerjaan sehari-hari karena dengan memiliki blog ini dapat mendatangkan income atau uang bagi kita.

Cara Mudah Membuat Blog Gratis
Cara Mudah Membuat Blog Gratis | BangRizal.Com
Bisnis online dari blog ini pun semakin merajalela dan menjanjikan dari segala penjuru pelosok dunia karena keuntungannya yang sangat luar biasa. Tidak hanya menguntungkan bagi pemilik blog, tetapi juga bagi pengunjung blog yang mendapat kejelasan maupun hiburan suatu informasi yang dicarinya. dan itulah simbiosis mutualisme dari keuntungan sebuah blog.

Saat ini bahkan banyak para penyedia jasa didalam pembuatan blog ini, hingga jasa seo nya. Sebenarnya membuat blog itu tidak rumit dan saya yakin dapat dilakukan oleh siapapun saja asalkan tahu cara juga tahapan-tahapan dalam membuat blog tersebut.

Bahkan dalam membuat blog ini sebenarnya gratis tanpa dipungut biaya seperakpun, yang dibutuhkan hanyalah ketekunan dan ketelatenan anda dalam mengerjakanya, jadi buat apa kita harus membayar mahal dalam membuat sebuah blog jika kita sendiri mampu melakukanya dan bahkan media pembuatanya pun disediakan secara gratis, yang dibutuhkan hanyalah sebuah perangkat komputer dan jaringan koneksi internet yang cukup.

Ada banyak sekali di internet apabila kita googling tentang penyedia layanan blog gratis, dan salah satu penyedia layanan blog gratis yang paling banyak mendapat respon digunakan oleh banyak orang adalah Blogger.com, selain memudahkan kita untuk mengeditnya sesuai keinginan kita, kapasitas web hosting yang di tawarkan Blogger.com pun Unlimited atau tidak terbatas. dan ternyata Blogger.com ini adalah layanan blog gratis milik Google sehingga untuk masalah SEO nya di google sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.

Baiklah pada artikel kali ini, Bang Rizal akan berbagi sedikit tips pengalaman pribadi saya sendiri dalam pembuatan blog di Blogger.com. dan berikut ini adalah langkah-langkah yang harus anda lakukan. Antara lain yaitu :

Langkah pertama yang perlu anda perhatikan yaitu, anda harus memiliki akun Google atau Email layanan dari google, mengapa harus email dari google? karena Blogger.com adalah layanan blog gratis milik mbah google, dan setau saya untuk saat ini selain email dari google sudah tidak bisa digunakan untuk mendaftar. Jadi mau tidak mau anda harus memiliki email dari google atau yang sering kita sebut dengan akun Gmail.

Setelah anda memiliki akun Gmail, maka langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah buka browser internet anda (Mozila Firefox, Google Chrome, Internet Explorer) atau apapun yang anda gunakan lalu ketikkan alamat Url : https://www.blogger.com untuk menuju halaman Blogger.com, untuk lebih jelasnya silahkan lihat pada gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Setelah anda menuju pada alamat URL  yang dimaksudkan diatas maka akan segera muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.com
Setelah muncul tampilan dari Blogger.Com seperti gambar diatas, maka yang harus anda lakukan untuk langkah berikutnya adalah sign in ke Blogger.Com dengan menggunakan akun Gmail milik anda dengan cara masukkan Alamat email anda pada Kolom Email dan masukkan password Gmail anda pada kolom Password lalu tekan tombol sign in, untuk lebih jelasnya, silahkan lihat pada gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Setelah Sign in maka anda akan dibawa ke tampilan halaman seperti dibawah ini, jika anda sudah terdaftar pada Google Plus, maka blog yang akan anda buat ini akan secara langsung terintegrasi dengan profil pada Google + anda, tetapi jika anda belum memiliki akun Google Plus (G+) maka anda dapat menggunakan profil blogger terbatas anda, terserah anda ingin menggunakan akun yang mana karena anda dapat mengedit info profil ini nanti, lalu jangan lupa langsung saja klik tombol Lanjutkan Ke Blogger.

Jika saya boleh menyarankan sebaiknya anda menggunakan akun Google + untuk optimasi blog anda nantinya, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Setelah sukses klik lanjutkan ke blogger maka anda akan menjumpai tampilan seperti gambar di bawah ini, klik tombol "Blog Baru" disamping sebelah kiri tulisan "Ciptakan Blog Anda" untuk menciptakan blog yang ingin anda buat, untuk lebih jelasnya silahkan lihat tanda panah pada gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com

Pada Tahapan selanjutnya ada 4 langkah yang harus anda lakukan yaitu :

  1. Menentukan judul blog yang akan anda buat, isikan pada kolom judul dengan nama judul blog yang akan anda buat, misalnya seperti "Cara Mudah Membuat Blog"
  2. Menentukan alamat URL Blog anda, karena saya akan membuat blog maka alamat blog saya buat menjadi tips-bloggerpemula.blogspot.com, untuk anda pada kolom ini bisa anda sesuaikan dengan judul blog anda atau dengan nama terserah anda dan anda dapat menggunakan tanda strip (-) sebagai pemisah kata pada alamat blog anda ini, dan yang paling penting alamat yang akan anda daftarkan masih tersedia untuk didaftarkan, jika sudah ada yang mendaftarkan ulangi pengisian alamat blog anda menggunakan kata kunci yang lainya.
  3. Tentukan Template anda, pilih salah satu tampilan template yang akan menjadi template tampilan pada blog yang anda buat.
  4. Tekan Tombol Buat blog, dan ini berarti blog yang anda buat telah jadi dan tahapan selanjutnya adalah pengeposan artikel.

Untuk lebih jelasnya silahkan lihat pada gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Untuk tahapan yang selanjutnya adalah pengeposan artikel, klik pada tampilan selanjutnya "mulai mengeposkan" lebih detailnya silahkan lihat gambar dibawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Metode pengeposan artikel, ada beberapa langkah dalam membuat sebuah postingan didalam blog, dan berikut adalah langkah-langkahnya :


Menentukan Judul
Tentukan Judul artikel yang akan anda posting pada blog yang telah selesai anda buat tadi.

Menentuka Isi Artikel/Content
Silahkan tulis isi artikel blog anda sesuai dengan tema atau judul postingan yang anda buat, usahakan ini adalah hasil karya anda sendiri, hasil pemikiran anda sendiri bukan hasil dari kopi paste blog milik orang lain, dan untuk ketentuan isi artikel ini sebaiknya minimal 500 kata untuk menjadi artikel yang baik, dan tentunya dengan kata-kata mudah dipahami, sehingga jika ada pengunjung yang membaca artikel anda nantinya akan selalu datang kembali ke blog anda untuk membaca artikel yang lainya. Pada isi artikel ini anda dapat menambahkan gambar juga video melalui menu editor yang telah disediakan.

Gunakan Pratinjau Halaman
Pratinjau Halaman ini berfungsi untuk melihat tampilan postingan artikel yang kita buat sebelum kita mempublikasikanya, ini dimaksudkan apabila ada artikel/kata yang salah kita dapat mengetahuinya dan melakukan pengeditan sebelum diterbitkan.

Gunakan Label
Label pada blogger ini berfungsi sebagai kategori pada postingan, contohnya jika anda membuat blog mengenai cara pembuatan blog, maka akan ada banyak sub pokok bahasan seperti SEO Blog, Template Blog, dan lain-lainya, dan disinilah fungsi dari label yaitu untuk mengelompokkan artikel anda sesuai dengan sub pokok bahasan anda. ketikkan label pada kolom label sesuai dengan kategori sub pokok bahasan dari tema blog anda. jangan lupa ulangi klik pratinjau blog anda untuk melihat apakah artikel blog anda benar-benar sudah siap dipublikasikan atau belum.

Publikasikan Artikel
Jika ke empat langkah diatas sudah anda lakukan dengan baik, maka saatnya mempublikasikan artikel anda dengan cara klik tombol "Publikasikan" maka secara otomatis artikel yang anda tulis tadi telah terpublikasi.

Setelah anda sukses menerbitkan artikel yang telah anda buat, dan anda telah mengaktifkan profil Google Plus anda biasanya akan ada Pop Up agar anda melakukan sharing artikel anda ke profile Google Plus anda. dan inilah kenapa alasanya saya menyarankan untuk menggunakan profil Google Plus diawal tutorial ini tadi, dan saran saya lagi, buatlah sharing ini dalam status publik agar dapat terbaca semua orang meskipun belum beada dalam lingkaran G+ anda setelah artikel anda bagikan. untuk lebih lanjutnya lihat gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Setelah anda membagikan pada profil Google Plus anda maka selanjutnya anda akan menemukan tampilan seperti gambar di bawah ini :

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Klik Tombol "lihat" pada tampilan gambar diatas untuk melihat tampilan blog anda yang sesungguhnya.

Cara Mudah Membuat Blog
Cara Mudah Membuat Blog | BangRizal.Com
Alhamdulillah, sampai disini akhirnya blog kita buat tadi sudah jadi, selamat berjuang sebagai seorang blogger saya ucapkan kepada anda semuanya. siapa tahu anda nantinya akan menjadi seorang blogger yang besar dan ternama :)

Jangan lupa selanjutnya baca artkel saya Tutorial Blogspot yang Lainya, untuk mengembangkan blog anda. bukan maksud saya menggurui tetapi niat saya hanya berbagi  saja. Jika anda menyukai artikel-artikel saya maka anda dapat mendapatkan Updatenya melalui Facebook dengan cara like FP saya dengan alamat : https://www.facebook.com/Rizalzone.web.id atau melalui akun Twitter saya di @Rizal_Dpencil, jangan lupa juga di Follow ya??

Dan saya kira cukup sekian dulu tutorial Cara Membuat Blog Mudah Dan Gratis di Blogspot.com dari saya kali ini, semoga bermanfaat bagi anda semuanya. jangan sungkan-sungkan apabila diantara anda ada yang ingin melayangkan kritik atau komentar kepada saya. tetap semangat saudaraku..!! "Keep Blogging, karena menulis itu penting, seburuk apapun tulisanmu itu..!! by : Rizal D'PenciL".

Kriteria Blog Yang Disukai Google & Yahoo


Kriteria Blog Yang Disukai Google & Yahoo, Menurut saya Google dan Yahoo Seperti halnya kita ketahui bersama bahwa google dan yahoo adalah sebuah search engine yang memiliki peranan penting dalam blog kita. dua search enggine raksasa tersebut adalah search enggine yang paling banyak diminati oleh para pengguna layanan Internet.

Gambar Google Dan Yahoo
Membuat blog kita terindeks oleh Google dan Yahoo tidak semudah seperti saat kita membuatnya, meskipun tidak semua orang dapat membuat blog tetapi saya yakin pada saat ini banyak sekali diantara sobat semuanya yang telah memiliki blog, meskipun itu hanya sebatas blog pribadi. banyak diantara blogger yang mendesign blognya dengan template blog friendly SEO dengan sedemikian rupa agar menarik dan memudahkan visitor dan betah berlama-lama membaca bahkan kembali lagi dan berlangganan artikel blog tersebut.

Ada banyak peraturan yang diterapkan oleh Google dan Yahoo agar blog kita tetap terindeks oleh kedua search enggine tersebut, dan pada kesempatan kali ini saya akan mencoba menjelaskan beberapa kriteria blog yang disukai oleh Google maupun Yahoo, sehingga blog kita akan tetap terindeks oleh kedua search enggine tersebut.

Berikut ini yang pertama kali Bang Rizal akan paparkan kriteria blog yang disukai oleh Google terlebih dahulu. sebelum kita mengetahui bagaimana kriteria Blog yang di sukai oleh Google ada baiknya kita membaca Design & Content Guidelines dari Google terlebih dahulu.

Blog yang disukai oleh Google kriterianya antara lain yaitu :

  • Situs dengan susunan yang jelas dan menggunakan teks sebagai link(bukan gambar). Setiap halaman harus dapat dicapai dengan satu buah teks link statik.
  • Memiliki site map yang memudahkan pengunjung, jika satu halaman site map terdapat lebih dari 100 link, maka pisahkan dalam halaman lain.
  • Berisi informasi yang berguna, padat dan isinya jelas.
  • Pikirkanlah kata-kata apa yang dicari orang untuk membuka website Anda, pastikan bahwa dalam web Anda benar-benar terdapat kata tersebut.
  • Usahakan menggunakan teks, bukan gambar untuk menjelaskan nama, isi, atau link. Google crawler tidak mengenali teks yang ada di dalam gambar.
  • Pastikan judul dan atribut ALT akurat.
  • Periksa apakah ada link yang mati dan kode HTML yang salah.
  • Jika Anda menggunakan dynamic pages, (misalnya URL dengan tanda “?”, berhati-hatilah bahwa tidak setiap search engine dapat mengindeks halaman dinamic. Buat parameter sesingkat mungkin dan sesedikit mungkin.
  • Link dalam satu halaman kurang dari 100 buah.

Selain kriteria blog/website yang disukai oleh Google di atas maka yang perlu anda perhatikan selanjutnya adalah kriteri apa saja atau hal-hal yang dilarang oleh Google untuk sebuah blog atau website, antara lain yaitu :

  1. Jangan membuat halaman yang berbeda ketika dilihat pengunjung atau search engines (cloaking).
  2. Tidak menggunakan trik untuk meningkatkan ranking search engine. Cara yang mudah untuk meningkatkan ranking di google adalah dengan bertanya pada diri sendiri: Apakah web saya berguna bagi pengunjung?
  3. Jangan tukar menukar link dengan website atau blog yang isinya tidak berhubungan dengan website atau blog Anda (link schemes).
  4. Jangan menggunakan tool otomatis untuk submit page atau check page rank, google tidak merekomendasikan program semacam WebPosition Gold.
  5. Hindari teks atau link yang tidak kelihatan (kecil sekali atau warnanya sama dengan background)
  6. Jangan menggunakan cloaking atau sneaky redirect.
  7. Jangan menggunakan submit otomatis ke search engines.
Sepertinya hal-hal diatas memang sangat perlu kita perhatikan dalam membuat blog kita tetap terindeks oleh Google dan mendapatkan perhatian yang lebih dari Google yang merupakan impian setiap blogger.

Selain kriteria blog yang disukai dan hal-hal yang dilarang oleh Google diatas sekarang giliran saya paparkan apa saja hal-hal yang disukai dan tidak disukai oleh Yahoo sebagai Search enggine raksasa ke dua di dunia ini.

Berikut ini adalah kriteria sebuah blog/website yang sangat disukai oleh Yahoo, antara lain yaitu :
  1. Halaman yang unik, asli, bermutu (bukan copy-paste dari sumber lain)
  2. Halaman yang didesign untuk manusia, bukan untuk search engine.
  3. Link dalam halaman tersebut berhubungan dengan isinya.
  4. Metadata (title, description, keyword) yang benar-benar mendeskripsikan isi.
  5. Design web yang baik secara umum.
Kriteria Blog yang tidak disukai oleh Yahoo, antara lain yaitu :
  • Halaman yang mempengaruhi keakuratan atau relevansi search result.
  • Halaman yang redirect ke halaman lain (doorway)
  • Banyak situs atau halaman yang isinya sama.
  • Halaman yang sebagian besar isinya berisi atau link ke halaman website lain, misalnya isinya tentang program-program afiliasi.
  • Web dengan jumlah hostname virtual yang sangat banyak.
  • Halaman yang sangat banyak, dibuat secara otomatis tanpa isi yang bernilai (cookie-cutter pages)
  • Halaman yang menggunakan metode artifisial (buatan) untuk mempengaruhi search engine rangking.
  • Halaman yang menggunakan teks atau link yang tidak terlihat pengunjung.
  • Halaman yang berbeda dilihat search engine dan pengunjung normal (cloaking).
  • Terlalu banyak link ke situs lain untuk mempopulerkan situs tersebut (link schemes).
  • Halaman yang dibuat dengan tujuan utama untuk Search Engine dengan banyak keyword dan tidak relevan.
  • Penggunaan nama atau merek yang bukan haknya.
  • Situs yang membuka banyak pop-ups, menginstall malware, spyware, virus, trojans, atau mempengaruhi user navigation browser pengunjung.
  • Halaman yang terlihat berisi penipuan atau kecurangan.

Setelah membaca postingan saya kali ini kira-kira apa yang anda pikirkan tentang blog anda, sepertinya mulai sekarang kita harus menjadi seorang Blogger yang disukai oleh Google dan Yahoo, karena diibaratkan kekasih hati, Google dan Yahoo adalah 2 pilihan yang tidak akan pernah kita sia-siakan dan merupakan hal terpenting dalam ngeblog. Bila dalam urusan realita asmara banyak diantara kita dilarang menduakan cinta, sepertinya teori tersebut tidak berlaku bagi seorang Blogger dalam ngeblog, karena mau tidak mau kita harus memperhatikan keduanya. hehe.. D

Cukup sampai disini dulu artikel saya kali ini tentang Kriteria Blog Yang Disukai Oleh Google dan Yahoo semoga memberikan pencerahan juga manfaat bagi kita semuanya. tidak lupa sekiranya sobat yang dermawan dapat menyumbangkan ratingnya untuk blog ini pada ikon rating dibawah postingan ini. dan sebelumnya Bang Rizal Ucapkan banyak terima kasih. :)

Cara Mudah Setting Push Mail di Blackberry


Cara Mudah Setting Push Mail di Blackberry, Blacberry selain memiliki fitur social media yang terintegrasi (notifikasi near-real-time / mendekati waktu sebenarnya) Juga BlackBerry Messenger (BBM), Blackberry memiliki fitur unggulan lainya yaitu berupa Push Mail service.

Cara Mudah Setting Push Mail di Blackberry

Apa Push Mail service itu?
Banyak dan beragam pengertian yang akan kita dapatkan tentang Push Mail tersebut, namun dari beberapa sumber yang Bang Rizal baca dengan bahasa yang mudah dipahami pula, Push Mail adalah sebuah system Email yang memiliki kemampuan "always on" atau dengan kata lain selalu menyala terus, atau email tersebut selalu aktif dimana apabila setiap ada email yang masuk ke dalam email server maka email tersebut akan secara langsung diteruskan (pushed) kepada email client. yang dimaksudkan email client ini adalah baik email yang ada di Komputer/PC maupun yang ada di Smarthphone juga PDA.

Pada postingan sebelumnya, Bang Rizal juga telah menjelaskan apa itu Email dan Cara membuat email di Yahoo juga di Email Google. Kenyataan yang sering terjadi sekarang adalah banyaknya pengguna Smarthphone Blackberry yang kewalahan dalam setting Push Mail ini, seperti waktu pertama kali Bang Rizal alami saat pertama kali memiliki BB dan ingin mengaktifkan layanan Push mail tersebut.

Tidak berselang lama akhirnya Bang Rizal pun menemukan cara settup push mail tersebut dengan cara selain melalui “setup wizard” atau “email setting” yang ada pada folder “setup” di Blackberry. Cara yang saya coba yaitu dengan mendaftarkannya langsung ke “BlackBerry Internet Service” operator Celluar yang saya pakai.

Adapun cara dan langkah-langkahnya adalah sebagai berikut dibawah ini :

Buka alamat/URL layanan BlackBerry Internet Service (BIS) operator Handphone anda dengan format URL seperti berikut : ******.blackberry.com.   Tanda ****** pada contoh URL diatas dimaksudkan adalah nama Operator Cellular yang anda gunakan dan formatnya seperti contoh di bawah ini :
Indosat : indosat.blackberry.com
XL: xl.blackberry.com
Telkomsel: telkomsel.blackberry.com
Smartfren: smart-telecom.blackberry.com
Tri (3/three): tri.blackberry.com
Setelah anda masuk pada URL yang anda pilih sesuai dengan Operator Cellular yang anda gunakan, kemudian langkah yang perlu anda lakukan yaitu :

Pilih “Create New Account” atau “Buat Akun Baru”
Centang pada pilihan “I have read and understand” Atau “Saya telah membaca dan memahami” Lalu anda klik pilihan “I Agree” atau “Saya Setuju”

Isi kolom “Device PIN” atau “PIN Perangkat” dengan PIN BlackBerry milik Anda, dan “Device IMEI” atau “IMEI Perangkat” dengan IMEI BlackBerry milik Anda. PIN dan IMEI Balckberry anda dapat anda lihat pada kotak Handphone Smarthphone BlackBerry Anda atau anda dapat mengetahuinya dengan cara pencet tombol “alt+shift kiri+H” secara bersamaan dari BlackBerry Anda. Jadi sebelum anda mengaktifkan Push Mail ini sebaiknya anda catat dahulu Kode Pin dan Imei Blackberry anda.

Sementara itu bagi pengguna BlackBerry CDMA, tidak tersedia kolom “Device IMEI” atau “IMEI Perangkat” pada settup ini, melainkan “Device ESN” atau “ESN Perangkat” yang juga bisa Anda lihat dari kotak box Blackberry anda atau tekan “alt+shift kiri+H” secara bersamaan pada home screen BlackBerry Anda.

Setelah semua data tadi telah terisi semua dengan benar, maka lanjutkan dengan klik “Continue” atau “Lanjutkan”.

Isikan alamat email beserta password email Anda pada kolom yang telah disediakan. dan jika telah terisi dengan benar, lanjutkan settup dengan menekan tombol "next".

Jika settup yang anda lakukan tadi sudah benar, akan muncul tulisan “Email Account Successfully Added” yang berarti bahwa akun email anda telah berhasil ditambahkan.

Apabila Anda tidak ingin untuk “synchronize” kontak yang ada di email yang telah anda settup tadi, maka hilangkan tanda centang pada opsi “Contacts”, Lalu anda klik “Finish” untuk mengakhiri. Namun apabila anda ingin menambahkan akun email yang lainnya, maka klik “Add Another Account” dengan cara yang sama persis seperti yang telah Bang Rizal jelaskan diatas.

Setelah email yang anda miliki berhasil terkonfigurasi melalui URL Web dan settup tadi, maka pada homescreen menu BlackBerry anda akan terdapat satu aplikasi baru yang berisi mailbox atau email yang telah anda tambahkan tadi.

Demikianlah tadi sedikit pengetahuan tentang Cara Mudah Setting Push Mail pada Blackberry yang dapat Bang Rizal sampaikan kepada anda semuanya. semoga artikel ini mampu menjawab pertanyaan anda tentang tata cara setting push mail di BB. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat bagi kita semuanya. Amiin.

4 Simple Clean Template Blogspot Friendly SEO

4 Template Blogspot Friendly SEO, Sebagaimana salah satu optimasi blog kita terhadap SEO, template memiliki peranan penting di dalamnya. banyak diantara para blogger mendesign template blognya agar menarik dan tentunya Friendly SEO.

Dalam kesempatan kali ini Bang Rizal akan mencoba mengulas beberapa template blogspot firendly SEO yang banyak di gunakan oleh para blogger. Alhasil blog anda akan ramah SEO dan tentunya banyak mendatangkan banyak traffic visitor.

Beberapa Template Blogspot Friendly SEO antara lain yaitu :

1. SEO Elite 2012
Template SEO Elite 2012
SEO Elite 2012

Tempalte Blogspot bikinan Bamz Template ini adalah salah satu template blogspot Friendly SEO yang mengutamakan kecepatan load blog dengan menghindari penggunaan Javascript. sehingga fast loading dan terlihat simple.


2. Thesis SEO Blogspot
Thesis SEO Blogger Template
Thesis SEO Blogger Template

Thesis SEO Merupakan Salah satu Template Blogspot Friendly SEO bikinan Blog Juragan, yang mana template ini terlihat simple clean dan terasa ringan, sehingga tak jarang di temui banyak diantara para blogger yang menggunakan template ini menjadi template blog mereka.


3. Modify My Blogspot

Modify My Blogspot
Modify My Blogspot
Template ini terlihat simple dengan perpaduan warna biru dan putih maka sangat cocok bagi anda yang menggunakan Google adsense sebagai pendapatan untuk blog anda karena warnanya yang tidak mencolok serta simple dan tentunya Friendly SEO.


4. Simple SEO Blogger Template

Simple SEO Template

Template ini juga merupakan template blogger yang simple design dan Friendly SEO


Demikianlah tadi beberapa Template blogspot simple clean dan Friendly SEO, diharapkan bagi sobat yang akan memasang template ini pada blog sobat agar tidak menghapus kredit link yang ada didalam template tersebut, karena harusnya kita tahu bahwa blogger Indonesia pasti dapat saling menghargai hasil kreasi dari sesama blogger.

Semoga postingan kali ini bermanfaat bagi sobat semuanya, dan mari kita budayakan nge-blog karena menulis itu penting, seburuk apapun tulisanmu itu. :)

Game Anarchy Reigns


Game Arena Penuh Ledakan dan Aksi yang Brutal, Anarchy Reigns merupakan game beatem up yang sedang dikembangkan oleh platinum games, developer pengembang game Bayonetta. Di games ini, sobat bisa mengontrol berbagai tipe karakter dengan skill yang berbeda dan diberi kebebasan bertarung dengan berbagai gerakan (move) spesial untuk menghabisi musuh di map.

Game Anarchy Reigns
Game Anarchy Reigns
Game ini memiliki berbagai mode multiplayer yang terdiri deatmatch, survival, death ball, dan battle royale. Bagaimana dengan game play-nya? Game ini mengesankan kesan game action beatem up/open-world yang sederhana.

Hampir semua misi dapat diselesaikan dengan kekerasan, walau dibalut dalam variasi yang tidak monoton nih sobat. Game yang mencampurkan pertarungan massal, karakter-karakter unik, arena penuh ledakan, dan aksi yang brutal.

Sepintas, sistem permainan Anarchy Reigns ini tampil seperti game fighting dengan fokus permainan terletak pada sistem online co-op. Delapan pemain sekaligus bisa langsung bertarung dalam arena pertempuran yang interaktif.

Bisa menggunakan fitur action trigger events (ATES) untuk menciptakan kekacauan di arena pertarungan. ATES ini bisa tampil berupa badai tsunami yang menghancurkan arena, sampai dengan black hole, yang membunuh semua pemain yang tersedot ke dalamnya loh sobat! Tunggu aja yah, karena games ini akan dirilis 8 Januari 2013.

Demikian tadi info seputar Game Anarchy Reigns yang dapat Bang Rizal berikan dan semoga bermanfaat bagi sobat semuanya.

Avira AntiVirus Premium 2013 Gratis

Avira AntiVirus Premium 2013 Gratis, Selamat datang sebelumnya Bang Rizal Ucapkan kepada sobat netter semuanya pada Blog Bang Rizal ini, pada kesempatan kali ini Bang Rizal akan sedikit memberikan informasi khususnya kepada sobat semuanya tentang Avira AntiVirus Premium 2013.

Fungsi AntiVirus tentu sangat penting sekali, ini berguna melindungi PC/Laptop kita dari serangan virus-virus yang akan merusak data-data kita, oleh karena itu sangatlah diperlukan peran penting AntiVirus untuk melindungi data-data kita disini.

Avira Premium 2013
Avira AntiVirus Premium 2013


Avira saat ini merupakan salah satu anti virus pilihan yang menjadi andalan para penguna PC/Komputer atau laptop. Salah satu fitur Avira yang menjadi andalan yaitu Avira dapat memblokir setiap autorun virus yang berada pada perangkat atau device removeable seperti flashdisk, hardisk eksternal, MMC dan beberapa fitur lainnya.

AntiVirus ini beberapa waktu yang lalu telah memperbaharui updtae dari produknya. Jika kemaren yang biasa kita gunakan adalah Avira Antivirus Prmium 2012 kini menjadi Avira Antivirus Premium 2013 yang mana AntiVirus ini dapat  kita download secara gratis di situs resmi Avira.

Beberapa fitur yang diperbaharui pada Avira AntiVirus premium 2013 ini adalah Browser Tracking Blocker, Website Safety Advisor, Protection Cloud dan Network Drive Scanning. Untuk download Update Avira AntiVirus Premium 2013 ini sebaiknya anda lakukan dari situs resmi avira itu sendiri.

Demikianlah Informasi yang dapat Bang Rizal Berikan kepada sobat netter semuanya, semoga postingan artikel kali ini sangat akan berguna bagi sobat semuanya, dan tak lupa kunjungan lain waktunya Bang Rizal nantikan guna berbagi informasi menarik yang lainya yang tentunya bermanfaat bagi kita semuanya.

10 Aplikasi Wajib Untuk Blackberry

10 Aplikasi Wajib Untuk Blackberry, Balckberry dewasa ini semakin memiliki peminat yang cukup luas dibandingkan dengan smartphone yang lainya, tidak hanya digunakan sebagai media untuk berkomunikasi melalui fiturnya Blackberry Messanger (BBM) juga situs jejaring sosial lainya, memiliki blackberry sepertinya sudah menjadi Gaya hidup baru khususnya di kalangan remaja Indonesia.

Gambar Blackberry

Berikut ini adalah urutan 10 Aplikasi Wajib Untuk Blackberry bagi anda yang ingin menginstalnya pada smarthphone Blackberry anda. antara lain yaitu :

Blackberry Messanger
Perlu sobat ketahui bahwasanya biasanya aplikasi ini telah terinstal langsung dari pabriknya, dan tidak perlu Bang Rizal jelaskan fungsinya pasti sobat sudah tau semuanya apa fungsi dari BBM ini.

Facebook
Untuk dapat menggunakan Facebook di Blackberry maka yang perlu sobat lakukan adalah menginstal aplikasi Facebook dari App World pada smarthphone Blackberry anda dan kemudian setelah selesai mendownloadnya biasanya BB anda akan restart otomatis untuk memulai aplikasi facebook ini.

WhatsApp Messanger
WhatsApp adalah cross-platform smartphone utusan tersedia untuk BlackBerry ®, iPhone, Android, Symbian, dan sebagainya.  WhatsApp Messenger memanfaatkan internet yang ada rencana data untuk membantu Anda tetap berhubungan dengan teman, kolega dan keluarga. fitur: Kirim Video, Gambar, dan catatan suara ke teman dan kontak. Aplikasi ini memungkinkan anda dapat saling berkirim pesan dengan pengguna Handphone Smarthphone lainya di Luar Blackberry seperti I-Phone, Android, dan Windows Phone bahkan handphone berbasis Symbian.

Twitter
Sama Halnya seperti Facebook, bagi anda yang ingin menggunakan Jejaring sosial Twitter ini anda harus menginstal terlebih dahulu aplikasinya yang dapat anda temukan di AppWorld pada Blackberry anda.

Player For Youtube
Bagi anda sobat Bang Rizal yang ingin mennton youtube melalui Blackberry maka anda sebaiknya menginstal dulu aplikasi ini. Aplikasi ini memungkinkan anda untuk melihat, memutar, mencari, berbagi dan penunjuk video YouTube di BlackBerry ® Anda dengan sangat mudah digunakan.

NuxRadio
Aplikasi ini berguna untuk mendengarkan siaran radio pada Blackberry anda, bahkan beberapa stasiun televisi juga dapat di putar melalui media NuxRadio ini. ada banyak stasiun radio yang dapat anda temukan disini.

Yahoo Messanger
Aplikasi Chatting terpopuler di Internet ini dapat anda pasang juga pada Blackberry anda dan anda dapat mendownloadnya melalui AppWorld.

Uber Social
Aplikasi ini dapat menghubungkan Timeline Faceboo dengan Twitter anda, dan aplikasi ini cukup populer untuk pengguna Blackberry.

Foto Studio
Foto Studio untuk BlackBerry ® digunakan oleh fotografer amatir dan profesional yang mencari sederhana, tetapi kuat pengolahan gambar on-the-go. Pengguna dapat mengubah BlackBerry ® mereka ke sebuah studio editing foto fantastis. sangat bagus untuk anda coba mengedit foto melalui Blackberry anda.

Screen Muncher
Aplikasi ini berfungsi untuk meng-capture tampilan layar pada Blackberry anda, banyak pengguna menggunakan aplikasi ini.

Demikianlah tadi 10 Aplikasi Wajib Untuk Blackberry yang dapat Bang Rizal Infokan kepada sobat netter semuanya, semoga bermanfaat. :)

Stand Up Comedy Ala Jokowi

Stand Up Comedy Ala Jokowi, Tentu sosok Jokowi (Joko Widodo) sudah tidak asing lagi bagi para sobat netter Rizal Zone sekalian, Gubernur terpilih Jakarta 2012 kemaren ini merupakan sosok publik figur yang saat ini banyak di sorot oleh media masa karena terkenal dengan seorang pemimpin yang ramah dan dekat sekali dengan rakyatnya.

Foto Jokowi
Jokowi
JOKOWI, sapaan akrab pria kelahiran Surakarta pada 21 Juni 1976 ini meraih gelar insinyur dari Fakultas Kehutanan UGM pada tahun 1985. Ketika mencalonkan diri sebagai walikota Solo, banyak yang meragukan kemampuan pria yang berprofesi sebagai pedagang mebel rumah dan taman ini; bahkan hingga saat ia terpilih. Namun setahun setelah ia memimpin, banyak gebrakan progresif dilakukan olehnya. Ia banyak mengambil contoh pengembangan kota-kota di Eropa yang sering ia kunjungi dalam rangka perjalanan bisnisnya.

Jokowi ternyata gemar sekali dengan Stand Up Comedy, dan berikut ini adalah video dari youtube.com pada saat berpidato beliau tidak jarang menyelipkan lelucon pada saat berpidato tentang beberapa program pentingnya di depan publik seperti layaknya seorang comic sehingga gelak tawa menghibur pun langsung meledak diantara para pendukung setianya dan orang yang menyaksikan video ini. langsung saja kita lihat videonya sobat netter semuanya :



Demikianlah tadi video Stand Up Comedy ala Gubernur DKI Jakarta terpilih Jokowi, semoga menjadi hiburan yang menarik bagi sobat netter Bang Rizal Sekalian. :)

Cara Membuat Read More Otomatis Di Blogspot

Cara Membuat Read More Otomatis Di Blogspot, Banyak Cara mempercantik tampilan Blog anda menjadi menarik dan rapi, diantaranya yaitu dengan memasang Read More Otomatis pada blog anda sehingga akan terlihat rapi saat ada visitor yang berkunjung pada blog anda.

Gambar Read More
Banyak cara untuk membuat read more otomatis pada blog anda, dan salah satunya adalah yang akan Bang Rizal uraikan langkah-langkahnya di bawah ini, antara lain yaitu :

  • Login/Masuk ke Blogspot anda.
  • Pilih Pada Pengaturan Template.
  • Backup template sebelum mendesain template anda, ini berfungsi untuk berjaga-jaga mengembalikan pengaturan anda ke default sebelum anda edit apabila terjadi kesalahan.
  • Edit HTML → proses centang "Expand Template Widget" .
  • Tekan Ctrl+F untuk mencari kode </head>
  • Tambahkan kode dibawah ini tepat diatas kode tersebut atau dibawah kode ]]></b:skin>

<!-- kode Read More -->
<script type='text/javascript'>
var thumbnail_mode = &quot;float&quot; ;
summary_noimg = 230;
summary_img = 250;
img_thumb_height = 60;
img_thumb_width = 60;
</script>
<script type='text/javascript'>
//<![CDATA[function removeHtmlTag(b,a){if(b.indexOf("<")!=-1){var d=b.split("<");for(var c=0;c<d.length;c++){if(d[c].indexOf(">")!=-1){d[c]=d[c].substring(d[c].indexOf(">")+1,d[c].length)}}b=d.join("")}a=(a<b.length-1)?a:b.length-2;while(b.charAt(a-1)!=" "&&b.indexOf(" ",a)!=-1){a++}b=b.substring(0,a-1);return b+" [...]"}function createSummaryAndThumb(d){var f=document.getElementById(d);var a="";var b=f.getElementsByTagName("img");var e=summary_noimg;if(b.length>=1){a='<span style="float:left; padding:0px 10px 5px 0px;"><img src="'+b[0].src+'" width="'+img_thumb_width+'px" height="'+img_thumb_height+'px"/></span>';e=summary_img}var c=a+"<div>"+removeHtmlTag(f.innerHTML,e)+"</div>";f.innerHTML=c};
//]]>
</script>

  • Tekan Ctrl+F untuk mencari kode <data:post.body/>
  • Tambahkan kode berikut tepat dibawah kode tersebut dan diatas kode penutup </b:if>

<script type='text/javascript'>createSummaryAndThumb(&quot;summary<data:post.id/>&quot;);
</script><span class='rmlink' style='float:right;padding-top:20px; border:1px solid #fff;'>
<a expr:href='data:post.url'><img src='https://lh4.googleusercontent.com/-SHGfBXdyYmc/T-x3Y42UB1I/AAAAAAAADhM/RxCSk4FSDKE/s74/readmore_thumb.gif'/></a></span>

  • Maka anda akan memperoleh hasil seperti berikut ini :


<div class='post-header'>
    <div class='post-header-line-1'/>
    </div>
    <div class='post-body entry-content' expr:id='&quot;post-body-&quot; + data:post.id' itemprop='articleBody'>
<b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
<div expr:id='&quot;summary&quot; + data:post.id'><data:post.body/></div>
<script type='text/javascript'>createSummaryAndThumb(&quot;summary<data:post.id/>&quot;);
</script>
<span class='rmlink' style='float:right;padding-top:20px;'>
<a expr:href='data:post.url'><img src='http://lh3.ggpht.com/_kTaFrEr_318/SkKGIoU-oPI/AAAAAAAAA9g/5A_nTHvFgiI/readmore_thumb%5B2%5D.gif'/></a></span>
</b:if><b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'><data:post.body/></b:if>
      <div style='clear: both;'/> <!-- clear for photos floats -->
    </div>

  • Silahkan lihat tampilan blog anda, jika anda melakukannya sesuai langkah-langkah diatas maka pasti Read More Otomatis pada blog anda akan terpasang dengan sukses.

Beberapa keterangan yang harus anda ketahui :

  1. Kode <data:post.body/> tidak hanya ada satu, pilih kode pertama atau sesuaikan.
  2. Untuk link gambar http://lh3.ggpht.com/_kTaFrEr_318/SkKGIoU-oPI/AAAAAAAAA9g/5A_nTHvFgiI/readmore_thumb%5B2%5D.gif bisa disesuaikan dengan kebutuhan
  3. Summary_noimg = 230; adalah jumlah karakter yang tampil, summary_img = 250; adalah gambar yang tampil di depan konten post jika posting menggunakan gambar, img_thumb_height = 60;, img_thumb_width = 60; adalah tinggi dan lebar gambar yang tambil di depan konten post. 
Demikianlah tadi sedikit uraian tentang Cara Membuat Auto Read More Otomatis pada Blogspot, semoga bermanfaat bagi anda semuanya. :)