Tips Memperbaiki Flashdisk Yang Rusak

Anonymous

Sesuatu hal yang sangat menjengkelkan tentunya apabila flashdisk yang kita miliki ternyata tiba-tiba saja mati atau rusak, dan di dalam flashdisk tersebut tersimpan data file yang penting untuk kita, sebagai contoh kecil bayangkan saja bila data file tersebut adalah data file skripsi yang dimiliki oleh mahasiswa tingkat akhir, hadehh... puyeng pasti puyeng deh orang itu.. hehehehe :D
flasdisk rusak
Sobat Bang Rizal salah satunya pasti pernah mengalami hal seperti yang telah saya alami kemarin yaitu Flashdisk tidak bisa di format. Kenapa ya? Pada awalnya sebelum kejadian itu saya pergi ke warnet dan dan menancepkan flashdisk ke port USB yang tersedia di CPU, saya mentransfer data yang telah saya download dan kemudian saya mencabutnya karena telah selesai menggunakannya.

Pada saat saya kerumah dan ingin mencoba software yang telah saya download tadi tiba-tiba ada folder misterius yang sempat saya pikir itu adalah virus. Saya mencoba untuk menghapusnya tetapi tidak bisa, selalu ada pesan Error saat akan menghapusnya. Lalu tanpa ada jalan alternatif lain saya format flashdisk saya itu tetapi juga tidak bisa. Pada akhirnya saya searching di google dan akhirnya menemukan cara yang ampuh untuk meng-format flashdisk yang tidak bisa di format.

Berikut ini adalah cara sederhana dalam memperbaiki flashdisk tersebut :
  1. → Klik Start – Run
  2. → Lalu ketiklah “compmgmt.msc” tanpa tanda petik
  3. → Pada bagian storage, buka disk management
  4. → Normalnya flash disk Anda akan terdeteksi
  5. → Anda klik kanan, trus pilih create partition
  6. → Klik kanan lagi, pilih format. Selesai.
Demikianlah tadi sedikit tips tentang memperbaiki flashdisk yang rusak, semoga bermanfaat bagi sobat semuanya. :D selamat mencoba dan semoga berhasil.

Advertistment

No comments:

Post a Comment

Suatu kehormatan bagi saya bila anda berkenan memberikan komentar pada Blog ini, diharapkan berkomentarlah dengan baik dan bukan spam komentar.