Batik, Warisan Budaya Bangsa Indonesia

Unknown

Batik, Warisan Budaya Bangsa Indonesia, Sobat Netter Bang Rizal, kali ini Bang Rizal akan sedikit mengajak anda sedikit mengenal tentang batik nusantara. Meskipun saya yakin jika anda semuanya pasti sudah tahu batik itu apa, tetapi saya yakin banyak diantara kita yang hanya sekedar tahu saja tetapi belum mengerti seluk beluk di dalam batik itu sendiri. Dengan bermaksud bukan untuk menggurui tetapi melalui artikel pada kali ini saya mengajak anda semuanya untuk tetap menjaga dan melastarikan Batik Indonesia.

Aku Berbatik
Batik yaitu sebuah kata yang menurut kamus besar Bahasa Indonesia adalah kain bergambar yang pembuatannya secara khusus dengan menuliskan atau menerakan malam pada kain tersebut, kemudian pengolahannya diproses dengan cara tertentu. Pada saat melukis kain batik, biasanya para pengrajin batik menggunakan canting khusus yang diisi malam/bahan yang digunakan untuk mewarnai untuk membatik.

Batik merupakan sebuah kebudayaan asli yang berasal di Indonesia, oleh karena itu kita harus melestarikan Batik yang merupakan warisan nenek moyang kita tersebut. Untuk melestarikan batik tentunya bukan hanya menjadi tugas pemerintah semata, tetapi kita sebagai masyarakat yang sadar dan peduli akan kelestarian batik sudah saatnya untuk mendukung program pemerintah tersebut, ini sudah terbukti dimana pada saat ini dari berbagai macam sekolah, perusahaan dan instansi pemerintahan pasti memiliki seragam batik yang menjadikan Batik sebagai salah satu ikon di mata dunia. dan tentunya ini membuktikan bahwa berbatik saat ini telah menjadi trend dikalangan masyarakat Indonesia itu sendiri.

Untuk mendapatkan kain batik saat ini sangat mudah sekali, Batik sekarang sudah banyak terjual di berbagai macam toko/swalayan dari kelas menengah hingga kelas setaraf mall ataupun butik. Tidak hanya sebatas itu, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi pada saat ini, untuk belanja batik, anda dapat belanja online melalui situs toko online penjualan batik seperti pada situs www.berbatik.com. melalui toko online penjual kerajinan batik ini, tentunya sangat memudahkan kita untuk belanja berbagai hasil kerajinan batik tanpa harus keluar rumah.

Ada beraneka macam hasil kerajinan batik yang dijual melalui online, antara lain yaitu : kain batik, baju batik, tas batik, celana batik dan masih banyak lagi hasil kerajinan batik yang lain, dan Batik pun saat ini banyak diminati oleh wisatawan asing yang berkunjung di Indonesia sebagai tanda cinderamata untuk di bawa kembali ke negaranya yang tentu ini akan semakin mengenalkan Batik Indonesia dimata Internasional.

www.berbatik.com

Demikianlah tadi sobat sedikit wacana dari saya tentang batik Indonesia, dan tentunya sebagai warga Indonesia yang cinta akan budaya Indonesia kita harus menjadi bangga dengan Batik Indonesia yang merupakan salah satu warisan budaya yang harus kita jaga dan lestarikan dan menjadikan sebagai salah satu Identitas Bangsa Indonesia di mata Dunia. semoga Bermanfaat.
Advertistment

No comments:

Post a Comment

Suatu kehormatan bagi saya bila anda berkenan memberikan komentar pada Blog ini, diharapkan berkomentarlah dengan baik dan bukan spam komentar.