Remaja India Berhasil Bobol Windows 8

Anonymous
Remaja India Bobol Windows 8, Sobat Netter Bang Rizal sekalian perlu anda ketahui bahwa beberapa hari belakangan ini tersiar sebuah kabar yang sangat menghebohkan yaitu Windows 8 yang baru di luncurkan pada pertengahan tahun ini yang lalu ternyata di bobol oleh seorang remaja asal India yang bernama Shantanu Gawde, yang saat ini usianya baru menginjak 16 tahun. 

Pembobol Windows 8, Shantanu Gawde
Shantanu Gawde
Metode pembobolan yang dilakukan oleh Gawde ini dengan memanfaatkan perangkat lunak, dan akibatnya data penting para pengguna ponsel berhasil dicurinya seperti data kontak, dan data-data pribadi seperti foto dan data lain yang ada di ponsel tersebut. Beberapa pengguna ponsel berbasis windows 8 ini di India kebingungan dan akhirnya marah karena beberapa kontak di ponselnya terhapus bahkan nomornya pun berganti sendiri.

Tetapi Shantanu Gawde tidak memanfaatkan keahlianya ini untuk tindak kriminal, justru dia ingin mengungkapkan cara dan memberi tau kelemahan windows phone 8 itu kepada pihak Microsoft dalam konferensi keamanan Malcon 2012 yang akan diselenggarakan di New Dhelhi India pada tanggal 23 November 2012 mendatang.

Meskipun tergolong masih dalam usia muda tetapi Shantanu Gawde bukanlah tergolong baru dalam dunia Peretas (Hacker) tetapi ia sudah mendapatkan sertifikat pengembang aplikasi Microsoft saat ia masih berusia 7 tahun, ( oh my god... ini bocah pasti pinter banget sobat.. salut nih Bang Rizal. :)

Di Negara asalnya "India" Gawde sering mendapat julukan "peretas muda beretika" karena ia mampu merancang program jahat yang berbahaya namun ia tak menggunakanya sebagai tindakan kriminal.

Pada tahun 2011 yang lalu Gawde meretas kontroler pendeteksi gerak dan suara Kinect produksi microsoft untuk mencuri foto tanpa seengetahuan pengguna dengan memanfaatkan program jahat yang berjalan pada komputer bersistem operasi Windows 7.

Demikianlah tadi sedikit uraian tentang di bobolnya Windows 8 oleh seorang peretas muda beretika dari India, Shantanu Gawde yang dapat Bang Rizal uraikan. semoga menambah wawasan kita semuanya. :) salam Blogger..!!
Advertistment

No comments:

Post a Comment

Suatu kehormatan bagi saya bila anda berkenan memberikan komentar pada Blog ini, diharapkan berkomentarlah dengan baik dan bukan spam komentar.